Gambar 1. Tim Purnomo Yusgiantoro Center di acara Ulang Tahun ke-3 PYC
Gambar 2. Penampilan Kolintang oleh AMANCU
Pada tanggal 16 Juni 2019, Purnomo Yusgiantoro Center (PYC) merayakan ulang tahun ke-3. Pembukaan dimulai dengan pidato dari Ketua PYC, Filda Yusgiantoro. Kemudian, acara dilanjutkan dengan pemutaran video mengenai perjalanan PYC dalam mengawasi perkembangan sektor energi dan sumber daya mineral di Indonesia serta kontribusi sosial di tiga tahun terakhir.
Pada hari yang sama, PYC juga memberikan penghargaan berupa PYC Award untuk mereka yang memberikan masukan bagi PYC. Penghargaan tersebut dibagi ke dalam dua kategori. Kategori pertama adalah kerja sama dengan PYC dan kedua adalah kontribusi untuk PYC. Kategori pertama diberikan kepada Sinta Nuriyah Wahid dan Menteri Perindustrian Indonesia Airlangga Hartarto. Sementara itu, kategori kedua diberikan kepada Dato’ Low Tuck Kwong dan Robert Budi Hartono yang diwakili oleh anak laki-lakinya, Armand W. Hartono.
Setelah penganugerahan, terdapat penampilan kolintang dan pemberian kejutan ulang tahun untuk Prof. Purnomo Yusgiantoro oleh AMANCU, yaitu anak, menantu, dan cucu dari Prof. Purnomo Yusgiantoro. Prof. Purnomo turut mengajak serta kerabatnya yang juga merayakan ulang tahun di bulan Juni untuk naik ke atas panggung. Perayaan ulang tahun dilanjutkan dengan upacara pemotongan tumpeng sebagai makna simbolik atas rasa syukur kepada Tuhan, keselamatan, dan kebaikan.
Peluncuran buku “JASMERAH: Menguak Masa Transisi Sektor ESDM 2000- 2009” yang ditulis oleh Prof. Purnomo Yusgiantoro dan peluncuran website PYC Data Center menjadi puncak acara tersebut. Prof. Purnomo Yusgiantoro berharap bahwa buku tersebut dapat memberi informasi bagi para pembaca mengenai cerita dibalik Sektor Energi dan Sumber Daya Mineral pada masa transisi setelah krisis ekonomi tahun 1997-1998, khususnya ketika ia menjabat sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia (2000-2009).
Terdapat juga peluncuran website PYC Data Center yang menyediakan akses data statistik, ekonomi, dan kebijakan yang interaktif dan tanpa biaya. Inka Yusgiantoro, sebagai salah satu Dewan PYC, mengilustrasikan langkah-langkah sederhana untuk mengakses data dan konten PYC Data Center. Pengguna dapat melihat data secara gratis. Namun, untuk mengunduh data yang ada di website, pengguna perlu mendaftarkan akun lalu masuk ke dalam website tersebut. Situs tersebut dapat diakses melalui https://datacenter-pyc.org/.