Gambar 1. Ibu Filda Yusgiantoro, Ph.D. dan Ibu Lis Purnomo Yusgiantoro sebagai perwakilan dari Purnomo Yusgiantoro Center (PYC) memberikan kenang-kenangan kepada Rektor Institut Teknologi Bandung (ITB) Prof. Reini Wirahadikusumah, Ph.D., dan mantan rector ITB Prof. Kadarsah Suryadi
Gambar 2. Bapak Luky Yusgiantoro, Ph.D. (kedua dari kiri) dan Bapak Inka Yusgiantoro, Ph.D. (paling kanan) mewakili PYC bersama Bapak Zuher Shihab (paling kiri) sebagai perwakilan dari ITB, memberikan tanda penghargaan kepada pendiri Teknik Perminyakan ITB
Pada tanggal 1 Februari 2020 di Intercontinental Hotel Bandung, Purnomo Yusgiantoro Center (PYC) menyelenggarakan acara makan malam untuk merayakan ulang tahun ke-50 Teknik Perminyakan Institut Teknologi Bandung angkatan 1970 (TM ITB ’70) dan 100 tahun berdirinya ITB.
Ketua PYC, Ibu Filda Yusgiantoro, memberikan sambutan kepada peserta dan berbagi cerita mengenai pengalamannya selama kuliah di ITB. Dalam sambutannya, Ibu Filda juga menyampaikan bahwa donasi Dr. Dato Low Tuck Kwong akan digunakan untuk beasiswa dan untuk pembangunan gedung baru. Rektor ITB, Prof. Reini Wirahadikusumah, Ph.D., dalam sambutannya menyatakan bahwa banyak mahasiswa ITB yang memerlukan ruang dan pusat penelitian untuk terus berkembang. Oleh karena itu, atas nama ITB, Prof. Reini menyampaikan rasa terima kasih kepada Dato Low dan semua pihak atas donasi dan dukungan mereka terhadap ITB. Pada acara ini, PYC juga memberikan tanda penghargaan kepada pendiri Teknik Perminyakan ITB, Ir. J.C. Kanna dan Ir. Rochadi Gapar, yang diwakili oleh putranya.
Acara makan malam tersebut kemudian dilanjutkan dengan pertunjukan kolintang oleh Gita Ganesha dan pertunjukan menyanyi yang menampilkan alumni TM ITB 70, para dosen Teknik Perminyakan dan Exsel-1 (Mantan Eselon Satu Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia). Acara ini kemudian ditutup dengan pertunjukan angklung yang dimainkan oleh seluruh tamu.